Senin, 27 Agustus 2012

Libur Lebaran

Suasan liburan sangat terasa mulai lebaran pertama hingga satu pekan berikutnya. Awalnya pada saat hari lebaran (lebaran pertama) LKM Danau OPI sebetulnya ingin tutup, akan tetapi ketika menjelang siang ternyata pengunjung sudah mulai berdatangan. Di hari lebaran tersebut yang semestinya menikmati saling mengunjungi sanak saudara akhirnya tertunda karena harus memberikan layanan kepada pengunjung yang sudah datang. Secara dadakan dengan segera mengumpulkan personil untuk menerima wisatawan yang telah datang. Akhirnya pada hari lebaran pertamapun ternyata pengunjung datang hingga sore hari pkl. 18.00 WIB.
Kedatangan wisatawan rupanya tidak hanya di hari lebaran pertama saja ternyata berlanjut hingga hari minggu berikutnya. Jadi selama satu pekan liburan lebaran, LKM Danau OPI selalu kedatangan wisatawan yang membuat personil LKM Danau OPI membutuhkan ekstra tenaga dan waktu. Alhamdulillah rezeki yang didapat lumayan banyak dari hari-hari biasanya.
Dilihat dari omzet yang didapat, perkiraan wisatawan yang berkunjung ke LKM Danau OPI sebanyak 1500 orang selama 8 hari libur lebaran.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar